FaktaJurnal.com Banjarnegara - RSUD Hj. Anna Lasmanah Banjarnegara adakan Bakksos Operasi Katarak dan cek kesehatan, untuk operasi Katarak tersedia kuota 50 orang sedangkan untuk cek kesehatan berkisar 200 orang, baksos tersebut di peruntukan untuk umum dan dilaksanakan dalam lingkup RSUD Hj. Anna Lasmanah pada sabtu (12/04/2025). Tampak hadir di acara tersebut Bupati Banjarnegara Amelia Desiana berserta Wakil Bupati Wakhid Jumali, Ketua DPRD Banjarnegara Anas Hidayat, Polres Banjarnegara , Kodim 0704 Banjarnegara , Sekretaris komisi IV Ana Susanto, Sodikin , Kepala OPTD se Banjarnegara.
Kuota operasi katarak tersebut tersedia 50 kuota yang berhasil masuk dalam operasi tercatat 45 orang, 5 diantaranya terkendala dengan diabetes, tekanan darah tinggi, Sehingga tidak dapat penanganan langsung.
Direktur RSUD Hj. Anna Lasmanah dr. Erna Astuty dalam sambutannya mengatakan " terkait kegiatan Baksos, Alhamdulillah kali ini kita melaksanakan Baksos Katarak karena mata adalah salah satu makhota untuk melihat, kebutaan penyebabnya adalah katarak dan kegiatan ini merupakan mendukung Program pemerintahan khususnya 100 hari program kerja Bupati, kegiatan terwujud atas berkejasama dengan Perdami ( Persatuan dokter mata Indonesia) dan PT. Erela dan kami
berharap kegiatan ini bisa membantu dalam kesehatan dan kesejahteraan masyarakat agar bermanfaat bagi semua".
Pada kesempatan tersebut bupati dan wakil bupati Banjarnegara juga melihat langsung pelaksanaan operasi katarak salah satu pasien di ruang operasi dan memberikan apresiasi kepada pihak penyelenggara baksos.
Bupati Banjarnegara Amelia Desiana menyampaikan kepada awak media "Kegiatan seperti ini tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat, mudah-mudahan bisa terus memberikan kontribusi kepada kesehatan Banjarnegara khususnya bagi masyarakat yang mengalami gangguan penglihatan akibat katarak".
Bupati Amalia juga siap memberikan fasilitas kemudahan agar mudah dalam koordinasi dengan semua pihak yang berkaitan.
Sementara Direktur PT Erela Andreas Haryanto, mengatakan, kegiatan bakti sosial ini merupakan kesekian kalinya dilakukan oleh pihaknya. Di mana, kegiatan ini juga sebagai bentuk komitmen dari PT. Erela dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat luas.
PT. Erela , kata dia juga akan berkomitmen membantu masyarakat yang mengalami gangguan penglihatan akibat katarak agar dapat kembali melihat dengan jelas tanpa harus terbebani oleh biaya operasi.
Ia juga mengaku akan konsisten membantu masyarakat Banjarnegara dalam penanganan penyakit mata, terutama masyarakat yang belum terjangkau BPJS".
salah satu pasien yang ikut antrian Baksos cek kesehatan Arifin 60 thn asal Bantar Waru saat diwawancarai mengatakan " keluhan saya pada kaki selalu kaku kalau pagi dan alhamdulillah saya bersyukur terbantu dengan adanya kegiatan seperti ini, saya dapat periksa kesehatan secara gratis, kesehatan merupakan hal terpenting bagi kita apalagi sudah berumur 60 tahun, pasti penurunan fisik sudah mulai berkurang apalagi kaki saya kalau bangun pagi terasa kaku kemungkinan kolesterol tinggi atau penyakit lain saya belum pernah periksakan, hari ini ada baksos dari RSUD maka saya sempatkan datang dan periksakan"
Masih Arifin, " saya juga menyampaikan terimakasih kepada pemerintah Kabupaten Banjarnegara khususnya Ibu Bupati, dengan program kerja 100 hari ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kecil seperti saya ini " Katanya (Aan).