Laporan jurnalis FJ |
Banjarnegara, Faktajurnal.com - Universary Ke - 2 Media Warta lndonesia News dihadiri oleh Pimpinan Redaksi Media Faktajurnal.com Cristian Joharianto, bertempat di Desa Danakerta RT.1,RW.8, Kecamatan Punggelan, Kabupaten Banjarnegara, pada Minggu (8/9/2024) siang.
Selain Pimred Faktajurnal.com dan anggota, hadir juga rekan dari beberapa Media yang tergabung dalam organisasi lnsan Pers Jawa Tengah, Babinsa, Bhabinkamtibmas Punggelan, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.
Dalam sambutannya Nur Soleh, Pimpinan Redaksi Warta Indonesia News mengucapkan terimakasihnya atas kehadirannya kepada semua rekan-rekan media.
“Saya ucapkan terima kasih atas kehadiran rekan wartawan dari berbagai Media dan sekaligus menyampaikan terima kasih terhadap semua pihak yang telah memberikan kontribusinya, baik moral maupun material, sehingga perayaan Hari Ulang Tahun Media Warta lndonesia News yang ke-2 bisa diselenggarakan,” ungkapnya.
Nur Soleh berharap Hari Ulang Tahun Warta lndonesia news yang ke-2, bisa dijadikan momen untuk menjalin silaturahmi, yang kemudian secara bersama-sama untuk bersinergi dalam menayangkan berita yang edukatif demi untuk mencerdaskan bangsa.
Sementara itu, Cristian Joharianto Pimpinan Redaksi Media Faktajurnal.com sekaligus Ketua IPJT DPC Kabupaten Banjarnegara sangat mengapresiasi berdiri Media Warta lndonesia News, kami mengucapkan selamat atas HUT-nya yang ke-2.
“Saya mengucapkan selamat hari jadinya Media Warta Indonesia News yang ke-2, dengan harapan kedepan semoga Warta lndonesia News menjadi media yang terpercaya dengan menyajikan berita yang berbobot,” terang Cristian.
Lanjutnya Cristian berharap kedepan Warta lndonesia News tetap eksis dan bisa bersinergi dengan seluruh elemen, dan sekaligus bisa menjadi stimulan untuk tumbuh dan berkembangnya media yang lain di Banjarnegara.
Lebih jauh Saelan Kabiro Media Faktajurnal.com Banyumas sekaligus anggota IPJT DPC Kabupaten Banyumas, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-2 Media Warta lndonesia News, semoga tetap eksis dan menyajikan berita - berita yang berimbang.
"Selain itu juga, semakin profesional dalam menjalankan tugasnya, tetap berpedoman kode etik jurnalistik yang tertuang dalam Undang - undang Pers Nomor 40 tahun 1999," pungkasnya. (**).