Rumah warga di desa Sikanco kebakaran, api diduga dari korek api

Laporan : Jurnalis FJ










Cilacap (Faktajurnal.com) - Kebakaran sebuah rumah terjadi milik Supriyadi warga Desa Sikanco RT. 1/Rw.11 Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, api diduga berasal dari anak yang sedang bermain korek api didalam rumah, peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (10/7/2024) sekitar pukul 10.00 wib. 

Kepala Desa Sikanco Wartoyo saat dimintai keterangan menyampaikan, kami dapat laporan dari warganya bahwa ada rumah warga yang kebakaran, kemudian kami terus menghubungi pihak Damkar, kebakaran rumah tersebut adalah milik Supriyadi warga RT. 1/11 Desa Sikanco. 

"Kobaran api diduga berasal dari anak yang sedang bermain korek api, yang pada saat itu tidak dalam pengawasan orang tuanya, sedangkan kerugian jiwa dalam musibah ini tidak ada, namun kerugian materiil diperkirakan hingga Rp.20 juta," katanya. 



Adapun benda berharga yang telah terbakar diantaranya : sebuah sepeda motor, sofa, atap rumahnya dan perabotan rumah tangga lainnya. 

Wartoyo menambahkan, akibat kebakaran rumah warganya kemudian menghubungi Dinas Kebakaran Unit Kroya, mendapat laporan pihak Damkar di respon cepat oleh pihak Damkar sehingga kebakaran rumah bisa teratasi dan tidak merembet ke lainnya. 

Selain itu, Kepala Desa Sikanco Wartoyo, akan memberikan bantuan sosial kepada keluarga korban, termasuk dari pihak PMI Cabang Cilacap juga akan memberikan bantuan. 

Wartoyo mengimbau kepada warganya agar selalu mengawasi aktivitas putra - putri nya sehingga tidak ada lagi kejadian yang menimpa musibah seperti ini lagi. 

"Kejadian ini mengingatkan kita akan pentingnya kewaspadaan, terutama dalam menjaga anak-anak dari benda berbahaya seperti korek api. Selain itu, kami apresiasi kepada tim pemadam kebakaran dan dibantu masyarakat sehingga kebakaran cepat teratasi "pungkas Kades Wartoyo. (Shlh).