Pemotor tabrak pejalan kaki di Bukateja, dua korban dilarikan ke rumah sakit



Purbalingga, Faktajurnal.com -Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan raya Desa Bukateja Kecamatan Bukateja,  Kabupaten Purbalingga. Pemotor menabrak pejalan kaki hingga keduanya mengalami luka dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit. Rabu (12/07/2023) pagi.

Kapolsek Bukateja Iptu Rohmat Setyadi  mengatakan, kecelakan terjadi sekira pukul 10.15 WIB. Sepeda motor jenis Yamaha Mio dengan nomor polisi R 6310 PG menabrak pejalan kaki yang hendak menyeberang.

Sepeda motor dikendarai oleh Hadi (20) warga Desa Sukamenak Kecamatan Sukarame Kabupaten Tasikmalaya. Sedangkan pejalan kaki adalah Agus Budiman (23), warga Desa Bajong  Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga.

"Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor dan pejalan kaki mengalami luka dan harus mendapatkan perawatan medis" ungkap kapolsek.

Hasil pemeriksaan medis, pemotor mengalami luka lecet di kedua kaki dan tangan kanan. Selain itu, dua gigi tanggal. Saat ini, pemotor dalam perawatan di Poliklinik NU Bakteja. Sedangkan pejalan kaki mengalami patah kaki sebelah kanan dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Siaga Medika Purbalingga.

Berdasarkan keterangan saksi bernama Siam Subekti (44) warga Bukateja, sebelum kejadian sepeda motor Yamaha Mio melaju dari arah barat ke timur (Purbalingga - Banjarnegara). Sampai di TKP, ada pejalan kaki yang menyeberang sehingga terjadi kecelakaan. 

"Diduga pejalan kaki kurang memperhatikan situasi jalan sehingga tertabrak sepeda motor saat menyeberan" katanya.

Kapolsek menambahkan kasus kecelakaan tersebut kemudian diserahkan penanganannya ke Unit Gakkum Satlantas Polres Purbalingga. Kendaraan yang yang terlibat kecelakaan diamankan sebagai barang bukti. (Her's).

Sumber : Humas Polres Purbalingga.